Blog

Editor NLP

Setiap orang bisa menjadi editor. Namun, tidak setiap editor bisa memahamkan pesan pada setiap orang secara tepat.

Suatu siang, di tengah-tengah rehat kelas pembelajaran licensed practitioner of NLP (Neuro-Linguistic Programming), Mas Ronny F. Ronodirjo, sang trainer, mengutarakan keinginan agar tulisan yang akan ia terbitkan menjadi buku disunting oleh editor yang paham NLP. Saat anda membaca akhir dari kalimat awal di depan, terlintas di benak anda bahwa ada editor yang paham NLP, sekaligus anda mulai tahu bahwa ada editor yang tidak paham NLP.

“Saya kecewa dengan penerbitan buku saya sebelumnya. Editornya tidak paham NLP. Saya butuh editor yang paham NLP,” ungkap Mas Ronny, Master Trainer NLP dari Richard Bandler, Amerika Serikat. Sambil dalam hati memahami kegusarannya, saat ia menatap mata saya, saya tahu siapa yang ia maksudkan sebagai editor yang paham NLP itu. Saat membaca tulisan ini, Mas Ronny sudah tahu kepada editor siapa naskah bukunya ia percayakan untuk disunting sesempurna penyajian NLP.