Ada “Evita” di depan nama Lilies, ternyata. Saya baru mengetahuinya saat ikut misa pemberkatan jenasah almarhumah yang wafat 6 Agustus 2021. Selama ini saya hanya tahu nama beliau Lilies Susanti Handayani.
Belajar dari sang suami Servasius “Babe Bambang” Pranoto, saya ingin mengenang Bunda Lilies dengan mencatat warisan nilai berharga yang beliau teladankan selama hidup. “Hari ini adalah hari bahagia karena Bunda telah bertemu dengan Tuhan.”